/show.js">
Jangan sia-siakan PC Anda! Dongkrak kemampuannya dengan 100 freeware TERBAIK sepanjang tahun 2006. Sebagai bonus, KANG-ADEK juga menyertakan tips untuk beberapa freeware yang dibahas berikut ini.
Windows dan Office Tuning
Nama: Safe XP 1.5.7.14
Sistem: Win 98, Me, 2000, XP
Info: http://theorica.mirrorz.com
Safe XP menawarkan banyak pilihan tweak untuk XP, Internet Explorer, dan MS Office dalam satu jendela (interface) program. Semuanya (30 option) dibagi dalam tiga bagian utama, yaitu General, Applications, dan Windows. Untuk memulai tuning, Anda cukup menandai atau menyingkirkan tanda di depan tiap option. Safe XP pun akan mengaktifkan atau menonaktifkan fungsi-fungsi tweak sistem tersebut berturut-turut.

Membersihkan Registry
Nama: RegCleaner 4.3.0.780
Sistem: Win 9x, Me, NT, 2000, XP
Info: www.jv16.org
Fungsi utama RegCleaner adalah menyingkirkan secara tuntas, cepat, dan mudah semua entri registry yang tidak diperlukan dan menjadi beban sistem. Tool ini bekerja dengan mencari entri-entri dalam database registry yang programnya tidak ada pada hard disk dan dapat menghapusnya jika diinginkan. Misalnya, Anda dapat menghapus semua program yang tidak memiliki layanan uninstall atau yang file-filenya secara tidak sengaja Anda hapus dengan Explorer.
Apabila diinginkan, modul Control Panel yang 'tidak bertuan' juga dapat Anda hapus. Bahkan, RegCleaner dapat beraksi lebih jauh lagi dengan menghapus entri-entri startup, file link, dan entri-entri yang tidak diperlukan dari menu konteks Windows.
Tips 1 : Secara standar, RegCleaner menampilkan entri registry semua program. Namun, tool ini juga dapat menemukan entri-entri tanpa file. Caranya, klik "Tools | Registry Cleanup | Orphan File Reference Finder".
Tips 2 : Untuk mengetahui entri yang sebenarnya dalam registry, klik kanan pada salah satu item lalu pilih 'Advanced info'.
Baca juga:
100 Freeware Terbaik (Bagian 2)
100 Freeware Terbaik (Bagian 3)
100 Freeware Terbaik (Bagian 4)
Tertarik Kirim Pesan Dengan Alien?
Wow! Seorang Wanita Lahirkan 18 orang anak
Bersin? Mungkin Anda sedang Mikir Seks
Sinterklas Antar Hadiah dalam Semalam?
/show.js">
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan tuliskan pendapat Sampeyan